Ekonomi Biru Ramah Lingkungan Butuh Dorongan Insentif

Bisnis.com,04 Mar 2013, 17:30 WIB
Penulis: M. Kholikul Alim

JAKARTA—Penerapan konsep Ekonomi Biru di sektor kelautan dan perikanan harus disertai insentfi dari pemerintah guna menarik para pebisnis menerapkan konsep tersebut.

Victor Nikijuluw, Executive Secretary National Coordinating Committee Coral Triangle Inititative mengatakan penerapan konsep ekonomi biru merupakan keharusan bagi pengeloaan investasi di sektor perikanan agar ramah lingkungan. “Blue Economy bisa jalan kalau ada insentif. Ini merupakan daya dorong dari pemerintah agar konsep berjalan,” ujarnya, Senin (4/3).

Victor menambahkan Coral Triangle Inititaive (CTI) Indonesia telah mendiskusikan mengenai desain insentif bagi sektor perikanan yang menerapakan konsep ekonomi biru. Diskusi dilakukan CTI dengan Dirjen Pemasaran dan Pengolahan Hasil Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan serta Dirjen Perdagangan Luar Negeri KKP.

Desain insentif tersebut, lanjutnya, bakal diujicobakan di beberapa daerah yang menjadi pilot project Ekonomi Biru a.l Pantai Utara Jawa, Nusa Penida, Lombok, Raja Ampat, dan Bitung. “Insentif tersebut nantinya akan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing daerah tersebut,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Others
Terkini