JALAN TOL: Hati-Hati, 10 Ruas Tak Penuhi Standar

Bisnis.com,27 Mar 2013, 13:14 WIB
Penulis: Bambang Supriyanto

BISNIS.COM, JAKARTA--Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) menyatakan sebanyak 10 ruas jalan tol dari 28 ruas tol yang sudah beroperasi tidak memenuhi standar pelayanan minimum (SPM) pada semester II/2012.

Kepala BPJT Achmad Gani Ghazali mengatakan penilaian untuk SPM yang dilakukan bagi para pengelola tol ini meliputi jalan yang berlubang, pagar jalan tol yang tidak lengkap, standar keamanan, dan juga standar keselamatan.

"Dari evaluasi yang telah kami lakukan, ada 10 ruas tol yang tidak memenuhi SPM pada semester II/2012," ujarnya dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Komisi V DPR, Rabu (27/3).
 
Oleh karena itu, lanjutnya, pihaknya telah menyurati operator tol untuk memperbaiki kerusakan sesuai dengan SPM yang berlaku.

SPM merupakan syarat untuk sebuah ruas jalan tol untuk dapat menaikkan tarifnya sesuai aturan perundang-undangan per 2 tahun sesuai dengan besaran inflasi.

"Dalam sebulan ke depan, kami akan menerima jawaban dari para operator tol tersebut mengenai kerusakan yang ada di jalan tol mereka," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Others
Terkini