LABA TELKOM Rp7,1 Triliun Dibagi ke Pemegang Saham

Bisnis.com,20 Apr 2013, 14:29 WIB
Penulis: Herdiyan

BISNIS.COM, JAKARTA--PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) akan membagikan 65% dana dari laba bersih 2012 kepada pemegang saham.

Direktur Keuangan Telkom Honesti Basyir menjelaskan perseroan akan membagikan dividen tunai sebesar Rp7,1 triliun atau Rp369,1 per saham, 55% dari laba bersih perseroan tahun buku 2012.

"Selain itu, perseroan juga akan membagikan dividen spesial sebesar Rp1,3 triliun atau Rp67,1 per saham, 10% dari laba bersih," ujarnya dalam siaran pers yang diterim Bisnis, Sabtu (20/4/2013).

Sementara itu, sisa laba bersih lainnya sebesar Rp4,5 triliun akan digunakan untuk membiayai pengembangan usaha perusahaan pelat merah tersebut.

Dalam rapat umum pemegang saham (RUPS) yang diselenggarakan Jumat sore (19/4/2013), peserta menyetujui penambahan anggota dewan komisaris dengan mengangkat Gatot Trihargo sebagai komisaris.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yoseph Pencawan
Terkini