AGENDA DAHLAN ISKAN: Pemerintah Bahas Harga BBM dan Pangan

Bisnis.com,13 Mei 2013, 08:10 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

BISNIS.COM, JAKARTA—Pemerintah berencana membahas kebijakan bahan bakar minyak (BBM) dan harga pangan pada hari ini, Senin (13/05/2013).

Berdasarkan jadwal agenda kegiatan Kementerian BUMN, Menteri BUMN Dahlan Iskan dijadwalkan untuk menghadiri rapat internal dengan Wakil Presiden RI Boediono untuk sosialisasi kebijakan BBM dan menghadiri rapat koordinasi (rakor) dengan Menko Perekonomian tentang harga pangan.

“Pukul 14.00 WIB akan ada rapat internal dengan Wapres dan pukul 16.00 WIB rakor dengan Menko Perekonomian,” papar Tim Humas Kementerian BUMN melalui pesan tertulisnya, Senin (13/05/2013).

Seperti diketahui, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono telah menunjuk Boediono untuk memimpin tim sosialisasi kenaikan BBM bersubsidi. Adapun Tim tersebut terdiri dari sejumlah menteri, panglima Tentara Nasional Indonesia, kepala lembaga, gubernur.

Hal tersebut terdapat dalam Instruksi Presiden Nomor 5 tahun 2013 tentang Sosialisasi Kebijakan Penyesuaian Subsidi BBM yang ditandatangani Presiden pada 8 Mei 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini