PENUTUPAN IHSG: Indeks Terkoreksi 0,5% Ke 5.188,76

Bisnis.com,21 Mei 2013, 16:17 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

BISNIS.COM, JAKARTA—Setelah beberapa kali mencetak rekor, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup terkoreksi 0,5% atau 26,22 poin ke level 5.188,76 pada perdagangan Selasa (21/5/2013). Pelemahan tersebut terjadi seiring dengan penurunan yang dialami oleh bursa Asia.

Sepanjang hari ini, indeks bergerak pada kisaran 5.161,99-5.251,29. Dari 464 saham yang diperdagangkan, sebanyak 91 saham menguat, 167 saham melemah, dan 206 saham stagnan.

Pada hari ini, hanya tiga sektor yang mencatatkan kenaikan yakni agribisnis 0,44%, pertambangan 0,14%, dan keuangan 0,01%.

Adapun, penurunan terbesar dialami oleh sektor konsumer 1,69%. Diikuti oleh aneka industri 0,8%, infrastruktur 0,79%. Sektor konstruksi juga mencatatkan penurunan 0,33%, perdagangan dan jasa 0,31%, dan industri dasar dan kimia 0,3%.

Indeks Bisnis 27 juga ditutup melemah 1,48 poin atau 0,34% ke level 436,73. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS juga melemah 0,05% ke Rp9.763.

 

Saham-saham penekan indeks:

UNVR                        -2,22%

ASII                -1,39%

PGAS              -2,38%

GGRM            -2,34%

 

Saham-saham pendorong indeks:

BUMI             +8,57%

BBCA             +0,46%

TBIG               +3,6%

UNTR             +1,47%

Sumber: Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor:
Terkini