LIGA SPANYOL: Frustasi, Carles Puyol Berniat Gantung Sepatu

Bisnis.com,01 Jun 2013, 01:40 WIB
Penulis: Bambang Supriyanto

BISNIS.COM, BARCELONA -- Kapten Barcelona Carles Puyol mempertimbangkan untuk gantung sepatu jika musim ini masih mengalami cedera.

"Saya meragukan diriku dapat bertahan pada musim penuh cedera lainnya seperti satu (musim) yang baru saya lewati," ujarnya, Jumat (31/5).

Dia mengungkapkan jika masalah-masalah terus berlanjut pada musim depan, dia harus harus berhenti. "Hal-hal itu terjadi di sepak bola."

Pria 35 tahun itu absen saat Spanyol berjaya di Piala Eropa 2012, setelah dia menjalani operasi pada lutut kanannya Mei silam, dan ia mengalami patah tulang selangka di pertandingan liga kedua Barca di markas Osasuna pada Agustus.

Ligamen-ligamen yang terkilir pada lutut kanannya membuat ia kembali absen pada September, dan Puyol mengalami dislokasi siku kiri pada Oktober.

Masalah-masalah pada lutut membatasi penampilannya dan akhirnya ia kembali menjalani operasi pada Maret untuk memulihkan tulang rawang di lutut kanannya, dengan harapan dirinya dapat kembali bermain pada akhir musim.

Ia hanya bermain sebanyak 13 kali di Liga Spanyol, dan empat kali di Liga Champions musim ini.

Terkenal karena cepat pulih dari cedera, Puyol terdengar lebih mewaspadai kondisi fisiknya untuk tahun depan.

"Tujuan saya adalah tiba 100 persen bugar untuk musim yang baru," ujarnya.

"Ide saya adalah menyelesaikan tiga tahun di kontrak saya dan saya berharap dapat bermain sampai berusia 40 tahun dan pensiun di sini."

Puyol memainkan pertandingan ke-100 untuk Spanyol saat mereka menang 3-1 atas Uruguay pada pertandingan persahabatan di Doha pada Februari. Namun, dia tidak masuk tim Vicente del Bosque untuk Piala Konfederasi bulan depan di Brasil.

"Del Bosque selalu berhubungan dengan saya," tambah Puyol, sambil menepis spekulasi bahwa dirinya mempertimbangkan untuk mengakhiri karir internasionalnya.

"Kita akan melihat apa yang terjadi. Sekarang bukan saatnya." Juara Liga Spanyol Barca memainkan pertandingan terakhir mereka musim ini dengan menjamu Malaga pada Sabtu, di mana kemenangan akan membuat mereka menyamai torehan 100 angka di liga yang ditorehkan Real Madrid asuhan Jose Mourinho tahun lalu. (Antara/Reuters)(Foto:cadenaser.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini