MERPATI TERGELINCIR: Black Box Merpati Dibawa ke Jakarta

Bisnis.com,11 Jun 2013, 17:54 WIB
Penulis: Henrykus F. Nuwa Wedo

BISNIS.COM, AKARTA—Komite Nasional Keselamatan Transportasi akan membawa kotak hitam (black box) pesawat MA 60 milik maskapai Merpati Nusantara Airlines yang mengalami kecelakaan di Bandara Eltari Kupang pada Senin 10 Juni 2013. 

Ketua Sub Komite Penyelidikan Kecelakaan Transportasi Udara Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Masruri menjelaskan pihaknya akan membawa black box pesawat buatan China itu menuju Jakarta pada pukul 18.00 WITA. 

“Black box sejak pagi sudah diserahkan pada kami dan sore ini dari Kupang kami akan dibawa balck box ke Jakarta,” ujarnya kepada Bisnis, Selasa (11/6/2013).

Kondisi black box pesawat MA 60, imbuhnya, secara visual dalam keadaan baik sehingga diperkirakan membutuhkan waktu 2 hingga 3 hari untuk mengunduh voice data recorder  (VDR) dan flight data recorder (FDR).

Menurutnya untuk tim KNKT juga melakukan  investigasi awal pada runway Bandara Eltari Kupang dan bangkai pesawat MA 60 milik perusahaan pelat merah itu. 

Dia menyatakan pemotongan pesawat MA 60 milik Merpati itu dilakukan pada bagian pesawat yang mengalami patah sehingga memudahkan proses pemotongan.

Pesawat yang mengalami kecelakaan itu mengalami kerusakan parah saat melakukan penerbangan dari Bandara Turelelo,Soa-Bajawa-Flores dan mengalami hard landing di Bandara Eltari Kupang pada pukul 09.40 WITA. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini