AKSI KORPORASI Akan Guyur Bursa Hingga Rp74,6 Triliun

Bisnis.com,12 Jun 2013, 19:40 WIB
Penulis: Lavinda

BISNIS.COM, JAKARTA--Bursa saham berpotensi kebanjiran dana segar hingga Rp74,6 triliun melalui aksi korporasi yang dilakukan 71 perusahaan pada 2013.
 
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat sebanyak 42 perusahaan sedang mengajukan izin pernyataan penawaran saham perdana, penawaran saham terbatas, dan penerbitan obligasi dengan total nilai sekitar Rp30,54 triliun per 11 Juni 2013.
 
Sementara itu, terdapat 29 perusahaan yang sudah mendapat izin efektif melakukan ketiga aksi korporasi dengan nilai Rp44,06 triliun.
 
Nurhaida, Anggota Dewan Komisioner Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK, menyampaikan pihaknya telah menerima pengajuan pendaftaran 15 perusahaan yang akan melakukan penawaran umum perdana saham (initial public offering/IPO) dengan target dana sekitar Rp2,78 triliun.
 
Selain itu, delapan emiten berencana menerbitkan saham baru (right issue) dengan proyeksi dana Rp6,07 triliun, dan 19 emiten berencana menerbitkan obligasi dengan target perolehan dana Rp21,69 triliun.
 
“Total pipeline yang masuk ke OJK nilai dananya bisa meramaikan pasar modal sekitar Rp30,54 triliun,” ujarnya, Rabu(12/6).
 
Deputi Komisioner Pengawas Pasar Modal II OJK Noor Rachman menambahkan perusahaan yang sudah mendapat pernyataan efektif IPO yakni enam emiten dengan perolehan dana Rp4,06 triliun.
 
Sisanya, delapan perusahaan telah mendapat izin right issue senilai Rp14,82 triliun dan 18 perusahaan menerbitkan obligasi Rp25,18 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini