BRI Suntik BRI Syariah Rp500 Miliar

Bisnis.com,03 Jul 2013, 14:35 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

BISNIS.COM, JAKARTA—PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) menambah penyertaan modal kepada anak usahanya, PT Bank BRI Syariah senilai Rp500 miliar.

Sekretaris Perusahaan BRI Muhamad Ali mengatakan dengan adanya penambahan modal tersebut, maka perseroan menguasai Rp1,48 triliun. Jumlah itu setara dengan 99,99% dari total saham BRI Syariah.

“Sebelumnya komposisi kepemilikan saham kami Rp978,99 miliar di BRI Syariah. Penmabahan penyertaan modal itu telah dilakukan pada 26 Juni 2013,” paparnya dalam keterangan tertulis, Rabu (3/7/2013).

Selain bank BUMN itu, saham BRI Syariah juga dimiliki oleh Yayasan Kesejahteraan Pegawai BRI sebanyak Rp500.000 atau 0,000051%.

Pada perdagangan sore ini, harga saham emiten berkode BBRI melemah 4,46% ke level Rp7.500 dan menjadikannya berkapitalisasi pasar Rp189,95 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini