DEDDY MIZWAR: Majestic Jadi Karaoke Dangdut, Kerja Sama Harus Diakhiri

Bisnis.com,04 Jul 2013, 14:34 WIB
Penulis: Wisnu Wage Pamungkas

BISNIS.COM, BANDUNG—Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar meminta hubungan kerja sama antara Perusahaan Daerah Jasa dan Kepariwisataan (PD Jawi) dan PT Aksara Sentra Komunika yang mengelola Gedung Majestic diakhiri.

Wagub Deddy mengatakan penghentian kerja sama harus dilakukan jika Majestic terbukti dijadikan tempat karaoke dangdut.

“Sebelumnya kami harus melihat dulu perjanjiannya seperti apa, diteliti lagi, juga peruntukannya untuk apa,” katanya di DPRD Jabar, Kamis (4/7/2013).

Menurutnya, jika ternyata ditemukan apa yang ada di lapangan dengan perjanjian ternyata melenceng maka kontrak tersebut harus diakhiri.

“Tinggal di-cut saja, sesederhana itu kan. Maka dari itu proposal dari penyewa juga harus dilihat lagi,” ujarnya.

Deddy menilai polemik ini akan segera berakhir jika PD Jawi sudah tuntas melakukan pemeriksaan kerjasama dan pengecekan lapangan.

“Katanya mereka tadi malam sudah mengecek ke lapangan. PD Jawi sendiri awalnya tidak tahu, baru belakangan,” katanya.

Informasi dari wartawan, menurutnya, sangat berharga karena Pemprov Jabar dan PD Jawi jadi mengetahui ada penyalahgunaan peruntukan Gedung Majestic. “Jadi cut saja, karena masih banyak yang mau menyewa,” katanya.(k55)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yanto Rachmat Iskandar
Terkini