Harga Tanah di Serpong Tembus Rp12 Juta per meter

Bisnis.com,05 Jul 2013, 17:08 WIB
Penulis: Fatia Qanitat

BISNIS.COM, JAKARTA—Harga jual tanah di kawasan Serpong, Kota Tangerang Selatan Provinsi Banten sudah mencapai Rp12 juta/m2.

Deputi Perumahan Formal Kementerian Perumahan Rakyat Pangihutan Marpaung mengatakan tingginya harga tanah membuat rumah susun milik (rusunami) menjadi sulit dibangun di pinggiran Jakarta.

“Harga jual tanah di barat Jakarta sudah begitu melambung tinggi. Di BSD dan Alam Sutera sudah mencapai Rp12 juta/m2,” katanya di Kantor Kemenpera, Jumat (5/7/2013).

Dia mengungkapkan harga rusunami yang baru saja diluncurkan di kawasan Tangerang dan Tangerang Selatan sudah mencapai harga di atas Rp200 juta.

Kondisi itu, jelasnya, dipicu dari harga tanah yang sudah sangat tinggi di kawasan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini