Lulus SBMPTN: Mahasiswa Baru Unand, Jangan Lupa ya Pra Pendaftaran Mulai 11 Juli

Bisnis.com,10 Jul 2013, 10:29 WIB
Penulis: Nurbaiti

Bisnis.com, PADANG—Sebanyak 2.747 orang mahasiswa dinyatakan lulus di Universitas Andalas (Unand) Padang, melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2013.

Kepala Lembaga Pengembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi Unand Achmad Syarifuddin mengatakan pra pendaftaran untuk mahasiswa SBMPTN 2013 mulai dilaksanakan pada 11—14 Juli 2013.

Dia menjelaskan bagi mahasiswa yang diterima dapat mengisi blanko pra pendafataran melalui situs http://pmb.unand.ac.id.

Setelah itu, lanjutnya, mahasiswa dapat mengisi akun dengan username berupa nomor pendaftaran dan passwordnya tanggal, bulan dan tahun kelahiran ddmmyyyy tanpa spasi.

Selanjutnya, mahasiswa baru tersebut dapat mengisi data pribadi dengan lengkap dan benar untuk mengetahui jumlah biaya yang harus dibayarkan.

Apabila ini telah selesai, akan dilanjutkan dengan registrasi ulang dan verifikasi data, sebelum nantinya mengikuti acara perkenalan dan orientasi mahasiswa baru 2013 atau Bakti bersama lulusan hasil SNMPTN lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini