AS Ultimatum Toyota dan Honda Setop Produksi

Bisnis.com,10 Jul 2013, 15:20 WIB
Penulis: Emanuel Tome Hayon

Bisnis.com, WASHINGTON -- Pemerintah Amerika Serikat meminta pabrikan Jepang Toyota dan Honda untuk menghentikan produksinya, karena stok yang dimiliki kedua produsen mobil itu masih banyak.

Produsen mobil Toyota Camry dan Honda Civic diultimatum untuk menghentikan produksinya hingga stok yang tersedia terjual semuanya. Hingga kini saat ini, stok kedua merek tersebut masih banyak dan bahkan melebihi normal.

Data yang dikeluarkan oleh Reuters menunjukkan stok Toyota Camry melebihi pasokan selama 15 hari dari ukuran normal. Adapun stok Honda Civic di diler Honda sudah cukup untuk penjualan selama 2 hari.

Dari penjualan bulan Juni, memang Camry dan Civic mengalami kenaikan. Namun, jika dibandingkan dengan tahun lalu angka penjualan kedua mobil itu justru sedikit turun, masing-masing 2,9% dan 2,4%. (Reuters)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini