Bandara Polonia juga Sibuk Berkemas Jelang Penutupan

Bisnis.com,24 Jul 2013, 14:08 WIB
Penulis: Sukirno

Bisnis.com, MEDAN - Petugas di Bandara Internasional Polonia sibuk berkemas untuk memindahkan peralatan ke Bandara Internasional Kuala Namu (KNIA).

Pantauan Bisnis di Bandara Polonia siang hari ini, Rabu (24/7/2013), tampak aktivitas petugas mengangkut peralatan yang akan dipindahkan ke KNIA. Tidak hanya petugas bandara, terlihat pula pegawai-pegawai dari tenant yang ada di Polonia juga sibuk berkemas.

PT Angkasa Pura II juga memberikan sosialisasi melalui banner-banner yang disebarkan di tempat-tempat strategis di Bandara Polonia. Tertulis dalam pengumumannya mulai 25 Juli 2013, operasional bandara akan berpindah ke KNIA.

Sementara itu, aktivitas penerbangan masih terjadwal seperti hari biasa. Penumpang yang akan berangkat dari Polonia tetap berjubel di terminal keberangkatan. Sedangkan penumpang yang tiba di Polonia terlihat menumpuk di terminal kedatangan.

Seperti diketahui, Bandara Kuala Namu resmi beroperasi Kamis dinihari (25/7/2013) pukul 00.01 WIB dan secara bersamaan operasional Bandara Internasional Polonia ditutup sebelumnya Rabu malam (24/7/2013) pada pukul 23.59 WIB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini