US Airways- American Airlines Merger senilai US$11 miliar

Bisnis.com,06 Agt 2013, 08:34 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri

  Bisnis.com, JAKARTA--US Airways dan American Airlines memastikan merger dengan nilai transaksi US$11 miliar setelah mendapat persetujuan dari Uni Eropa dengan janji akan menyerahkan slot penerbangan di bandara Heathrow (Eropa) dan Philadelphia (AS).
 
Kedua maskapai pnerbangan itu menawarkan konsesi itu selain berkomitmen untuk mempermudah masuknya pesaing baru untuk menghilangkan kekhawatiran oleh Komisi Eropa atas monoopli rute setelah pengabungan perushaan itu.
 
Reuters melaporkan bahwa persrtujuan Uni Eropa keluar pada 29 Juli lalu.
 
"Keputusan itu bersifat mengikat atas pemberian jatah satu penerbangan stiap hari di bandara Heathrow London dan komitmen lainnya untuk mendorong pembukaan rute penerbangan London-Philadelphia," menurut pernyataan Otoritas Badan Persaingan Usaha Uni Eropa sebagamana dikutip Reuters, Selasa (6/8/2013).
 
Komisi Eropa menyatakan kedua perushaan itu juga akan menandatangani kesepekatan khusus mengenai jalur lalu-lintas udara dengan sebuah perusahaan pesaing terkait rute penerbangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini