Jokowi & Sjafri Bahas Strategi Pertahanan Jakarta

Bisnis.com,21 Agt 2013, 12:31 WIB
Penulis: Akhirul Anwar

Bisnis.com, JAKARTA--Wakil Menteri Pertahanan (Wamenhan) Sjafrie Sjamsoeddin bertemu Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo untuk mensinkronkan strategi penataan Jakarta dengan strategi pertahanan Ibu Kota.

Dalam pertemuan yang berlangsung di Balai Kota DKI itu membahas pengembangan wilayah Jakarta diharapkan selaras dengan rencana Kementerian Pertahanan yang sedang melakukan modernisasi peralatan militer. Oleh karena itu peralatan militer bisa diakses dengan fasilitas kota milik pemprov DKI.

Perlu diketahui sekarang Ibu Kota giat menata wilayah untuk pengembangan wilayah.

"Kemenhan sedang melakukan upaya modernisasi peralatan militer, sehingga perlu ada akses peralatan militer kita bisa difasilitasi dan diakomodasi dalam tata ruang pertahanan dalam penataan lingkungan DKI," ujar Sjafrie, Rabu (21/8/2013).

Pada September sampai Oktober tahun ini, lanjutnya, Kemenhan akan menerima ratusan peralatan militer meliputi tank berat yang akan masuk di Jakarta dan disebarkan di satuan operasional, roket jarak jauh untuk mengamankan ibukota, serta sejumlah pesawat tempur, puluhan tank amfibi dan lainnya.

"Sebagai Ibu Kota harus kita selaraskan antara sistem pertahanan ibukota dengan pembangunan wilayah di Jakarta," ujar Sjafrie.

Masuknya peralatan militer ini diharapkan juga bisa membuat DKI tidak hanya nyaman, tapi aman secara strategis.

Secara praktisnya, Jokowi sudah bisa mengatasi tetapi keamanan secara strategis menggunakan kemampuan tentara Indonesia.  (ra)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini