Moto GP: Rossi Start 7, Lorenzo 5, Crutchlow Pole Position di Brno

Bisnis.com,24 Agt 2013, 20:40 WIB
Penulis: Sutarno

Crutchlow pole position di Brno (motogp.com)

Bisnis.com, JAKARTA –  Moto GP seri ke-11 di Sirkuit Brno Republik Ceko diwarnai banyak kejutan ketika Cal Crutchlow (Monster Yamaha Tech 3) berhasil meraih pole position (posisi start terdepan) dalam sesi kualifikasi hari ini, Sabtu (24/8/2013).

Data Live Timing Motgp.com menyebutkan sesi Kualifikasi 1 digelar puku 14:10—14:25 waktu setempat atau pukul 19:10—19:25 WIB, sedangkan Kualifikasi 2 digelar pukul 14:35—14:40 waktu setempat atau pukul 19:35—19:50 WIB.

Secara mengejutkan Crutchlow dan Alvaro Bautista (GO&FUN Honda Gresini) berhasil mencuri posisi start terdepan dan kedua di tengah persaingan sengit duet Repsol Honda Marc Marquez-Dani Pedrosa melawan duet Yamaha Factory Racing Jorge Lorenzo-Valentino Rossi.

Crutchlow berhasil meraih pole pisistion dengan catatan waktu tercepat 1 putaran 1:55,527 (1 menit 55,527 detik) yang dia raih pada lap 6 dari total 7 lap.

Bautista menempati posisi start 2 setelah membukukan waktu tercepatnya 1:55,754 yang dia raih pada lap 3 dari total 7 lap.

Posisi ke-3 ditempati Marquez yang membukukan waktu tercepatnya 1:55,863 pada lap 3 dari total 7 lap, disusul Pedrosa di posisi 4 dengan catatan waktu  1:33,868 yang dia rih pada lap terakhir dari total 7 lap.

Duet Yamaha Factory Racing Lorenzo-Rossi dibuat tak berkutik. Lorenzo hanya menempati posisi start 5 dengan catatan waktu 1:55,949 yang dia raih pada lap  6 dari total 7 lap.

Rossi lebih mengenaskan lagi karena harus memulai start dari baris ke-3 di posisi 7 dengan catatan waktu  1:56,186 yang dia raih pada lap terakhir dari total  7 lap.

Rossi kalah dari pebalap Monster Yamaha Tech 3 Bradley Smith yang start di baris ke-3 di posisi 6. Sementara itu Stefan Bradl (LCR Honda MotoGP) start dari posisi 8 di belakang Rossi dengan catatan waktu 1:56,477 yang dia raih pada lap terakhir dari total 7 lap.

Dengan demikian 4 pebalap Yamaha dan 4 pebalap Honda mendominasi posisi start 1-8 dalam balapan yang akan digelar besok Minggu (25/8/2013) pukul 13:00 waktu setempat atau pukul 18:00 WIB.

Apakah duet Repsol Honda Marquez-Pedrosa dan duet Yamaha Factory Racing Lorenzo-Rossi mampu membalikkan keadaan dalam balapan besok? Kita tunggu saja.

Performa  Pebalap Yamaha   dan  Honda Hingga Kualifikasi Sabtu 24 Agustus 2013

Pebalap

Posisi/Waktu

Start

Latihan 4

Latihan 3

Latihan 2

Latihan 1

Cal Crutchlow

(1)  1:55,527

(3) 1:56,552

(1) 1:56,156

(6) 1:56,800

(3) 1:57,058

Alvaro Bautista

(2)  1:55,754

(7) 1:56,969

(6) 1:56,921

(8) 1:57,401

(6) 1:57,610

Marc Marquez

(3) 1:55,863

(1) 1:56,277

(3) 1:56,366

(5) 1:56,733

(4) 1:57,120

Dani Pedrosa

(4) 1:33,868

(4) 1:56,749

(5) 1:56,642

(3) 1:56,600

(2)  1:57,041

Jorge Lorenzo

(5) 1:55,949

(2) 1:56,470

(2) 1:56,322

(2) 1:56,538

(1) 1:56,698

Bradley Smith

(6) 1:56,014

(6)1:56,958

(7) 1:56,956

(7) 1:57,351

(9) 1:57,947

Valentino Rossi

(7) 1:56,186

(5) 1:56,936

(4) 1:56,486

(4) 1:56,726

(5) 1:57,243

 Stefan Bradl

(8)  1:56,477

(9)1:57,299

(8) 1:57,055

(1) 1:56,500

(7) 1:57,694

Sumber: Motogp.com diolah

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini