Inilah 15 Wanita CEO dengan Gaji Termahal: Indra Nooyi

Bisnis.com,25 Agt 2013, 15:10 WIB
Penulis: Fatkhul-nonaktif

Bisnis.com, NEW YORK -  Bloomberg baru – baru ini melansir peringkat 15 perempuan chief executive officer pada perusahaan S&P 500 dengan pendapatan gaji terbesar pada tahun fiskal terbaru.

Salah satu di antaranya adalah Indra Nooyi, Chairman and CEO. PepsiCo. Dengan pendapatan gaji senilai US$14,21 juta, Nooyi menjadi wanita CEO termahal nomor 13 di Amerika Serikat.

Nooyi mulai bergabung dengan PepsiCo pada 1994 dan menjadi president and CFO pada 2001. Nooyi telah memimpin strategi global perusahaan ini lebih dari 1 dekade dan memimpin restrukturisasi PepsiCo’s, termasuk pada 1997 menjual restorannya ke Tricon, yang sekarang dikenal dengan Yum! Brands.

Nooyi juga memimpin akuisisi Tropicana pada 1998, dan merger dengan Quaker Oats Company, yang juga membawa Gatorade kepada PepsiCo. Pada 2006 dia menjadi CEO PepsiCo's.

Sejak menjadi CFO pada 2000, Nooyi sukses mendongkrak pendapatan penjualan tahunan hingga 72%, sementara laba bersihnya naik dua kali lipat menjadi US$5,6 miliar pada 2006.

Forbes menempatkan Nooyi sebagai 3 wanita paling berpengaruh pada 2008. Adapun Fortune menempatkan pada peringkat 1 wanita paling berpengaruh dalam bisnis pada 2009 dan 2010. Pada 7 Oktober 2010, Forbes menempatkan Nooyi sebagai wanita ke-6 paling berpengaruh se-jagad.

Wanita dengan nama lengkap Indra Krishnamurthy Nooyi ini lahir 28 Oktober 1955.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini