Indeks Stoxx Europe 600 Dibuka Turun 0,4%

Bisnis.com,28 Agt 2013, 15:33 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Eropa melemah ke level terendah dalam 6 pekan, seiring dengan munculnya kekhawatiran AS akan melakukan aksi militer melawan Suriah.

Saham Accor SA turun 2,8% setelah mempublikasikan laba bersih semester I yang meleset dari estimasi analis. Adapun saham Bouygues SA melonjak ke level tertinggi dalam 18 bulan seiring kenaikan laba bersih sebesar 10% pada kuartal II.

Indeks Stoxx Europe 600 jatuh 0,4% ke level 297,78 pada pukul 09.11 waktu London atau pukul 15.11 WIB, level terendah sejak 18 Juli.

“Poin utamanya adalah kekhawatiran kita terhadap Suriah serta Mesir, yang berpotensi meningkatkan harga minyak dan bagaiman dia berpotensi menjadi masalah besar untuk emerging market,” ujarnya Norman Villamin, Chief Investment Officer Coutts & Co, seperti dikutip Bloomberg.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini