Penumpang Garuda Indonesia 6 Bulan Pertama 11,9 Juta Orang

Bisnis.com,30 Agt 2013, 22:08 WIB
Penulis: Herdiyan

Bisnis.com, JAKARTA - Maskapai penerbangan pelat merah PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) melaporkan jumlah penumpang yang diangkut sepanjang paruh pertama tahun ini tercatat 11,9 juta penumpang, atau meningkat 23,96% dari semester I 2012 9,6 juta penumpang.

Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar menuturkan pertumbuhan penumpang itu membuat pendapatan operasi perseroan tumbuh 14,1% dari US$1,51 miliar (setara dengan Rp16 triliun) menjadi US$1,72 miliar (sekitar Rp18 triliun) pada semester I 2013.

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di pasar domestik meningkat 26,58% dari 7,9 juta penumpang menjadi 10 juta penumpang, yakni 7,4 juta penumpang Garuda Indonesia dan 2,6 juta penumpang Citilink.

“Jumlah ini melebihi rata-rata pertumbuhan nasional sebesar 9,9% dari 23,2 juta menjadi 25,5 juta penumpang,” ungkapnya dalam keterangan resmi, Jumat (30/8/2013).

Sementara itu, untuk rute-rute penerbangan internasional dari dan menuju Indonesia, jumlah penumpang Garuda Indonesia meningkat 8,5% dari 1,8 juta penumpang menjadi 1,9 juta penumpang.

Pertumbuhan penumpang Garuda Indonesia di rute-rute internasional juga melebihi rata-rata pertumbuhan nasional yang tercatat sebesar 2,3% dari 7 juta penumpang menjadi 7,2 juta penumpang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini