Persetujuan Rights Issue Bank Mayapada Ditunda 3 Pekan Lagi

Bisnis.com,03 Sep 2013, 13:39 WIB
Penulis: Stefanus Arief Setiaji

Bisnis.com,JAKARTA - PT Bank Mayapada Internasional Tbk menunda jadwal pelaksanaan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUSPLB) yang rencananya digelar pada Senin (9/9/2013) digeser hingga 3 pekan mendatang pada 30 September 2013.

Dalam informasi terbuka kepada otoritas bursa, Selasa (3/9/2013), bank yang dikendalikan oleh pengusaha nasional Dato’ Sri Tahir tersebut menetapkan dua agenda dalam RUSPLB, yakni penawaran umum terbatas dan perubahan susunan pengurus perseroan.

Bank Mayapada telah menetapkan harga pelaksanaan atas rencana penerbitan saham baru.

Bank Mayapada akan menerbitkan 386,48 juta unit saham atau setara dengan 12,5% dari modal yang ditempatkan melalui mekanisme hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) dengan harga pelaksanaan antara Rp780—Rp925 per saham.

Jumlah dana yang akan dikantongi Bank Mayapada diperkirakan Rp301,45 miliar—Rp357,49 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini