Tugu Mandiri Luncurkan Program Pesangon di Dumai

Bisnis.com,04 Sep 2013, 12:39 WIB
Penulis: Tisyrin Naufalty Tsani

Bisnis.com, JAKARTA—PT Asuransi Jiwa Tugu Mandiri meluncurkan program Mandiri Asuransi Pesangon Sejahtera (MAPS) untuk tenaga kerja jasa penunjang (TKJP) di PT Pertamina Refinery Unit II Dumai, Riau.

Dalam siaran pers yang diterima pada Rabu (4/9/2013) disebutkan, simbolis acara telah dilakukan dengan penyerahan plakat oleh Direktur Utama Tugu Mandiri Lilies Handayani kepada Direktur PT Bawakaraeng Utama Warisya selaku perwakilan Perusahaan Jasa Penunjang (PJP) belum lama ini di Dumai.

Pada saat yang sama, Tugu Mandiri juga membayarkan klaim manfaat pesangon program MAPS bagi enam Tenaga Kerja Jasa Penunjang di RU II Pertamina yang telah memasuki masa pensiun, serta membayarkan manfaat pesangon berupa santunan kepada dua ahli waris TKJP yang meninggal.

MAPS adalah jenis produk yang memberikan jaminan manfaat uang pesangon bagi tenaga kerja alih daya atau outsourcing yang berhenti atau pensiun.

MAPS memberikan solusi bagi perusahaan-perusahaan dalam mengimplementasikan undang-undang dan peraturan pemerintah terkait kesejahteraan pekerja outsourcing.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor:
Terkini