Pefindo Beri Peringkat idAAA kepada BII

Bisnis.com,06 Sep 2013, 15:02 WIB
Penulis: Herdiyan

Bisnis.com, JAKARTA—PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menegaskan peringkat idAAA kepada PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BNII) dan obligasi berkelanjutan I 2011 yang diterbitkan perusahaan tersebut dengan prospek stabil.

Pada saat yang sama, Pefindo juga memberikan peringkat idAA+ untuk obligasi subordinasi I 2011 dan obligasi subordinasi berkelanjutan I 2011.

Analis Pefindo Gary Hanniffy dan Hendro Utomo menuturkan peringkat tersebut mencerminkan dukungan yang sangat kuat dari Grup Maybank sebagai induk usaha, posisi di pasar yang kuat, dan indikator kualitas aset yang kuat.

“Peringkat ini dibatasi oleh indikator permodalan yang moderat,” tuturnya dalam keterangan resmi, Jumat (6/9/2013).

BII merupakan bank umum terbesar ke-9 di Indonesia berdasarkan nilai aset konsolidasi per 30 Juni 2013.

Saat ini, bank itu memiliki 62% saham di perusahaan pembiayaan sepeda motor PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOMF) dan 99,9% di perusahaan pembiayaan mobil PT BII Finance Center.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini