Indeks MSCI Emerging Market Turun 0,2% Ke 990,41

Bisnis.com,13 Sep 2013, 06:15 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa negara berkembang melemah untuk pertama kalinya dalam 7 hari seiring investor menanti prospek pemangkasan stimulus.

Indeks MSCI Emerging Markets turun 0,2% ke level 990,41.

"Masih banyak hal di pasar yang menjadi perhatian. The Fed adalah salah satunya. Jika ekspektasi bahwa mereka akan memangkas stimulus, itu akan menambah koreksi di bursa,” ujar Kevin Caron, Market Strategist Stifel Nicolaus & Co, seperti dikutip Bloomberg.

Indeks Mexico IPC turun 2,1%. Saham Tata Steel Ltd melemah, Gold Fields Ltd turun 4,5%. Indeks Russia Micex jatuh untuk pertama kalinya dalam 9 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini