Bursa Eropa: Indeks Stoxx 600 Menguat Ke 313,2

Bisnis.com,25 Sep 2013, 06:31 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Eropa menguat, seiring dengan kenaikan saham-saham sektor telekomunikasi. Indeks Stoxx Europe 600 naik 0,2% ke level 313,2 pada penutupan perdagangan semalam.

"Untuk jangka menengah dan panjang, bursa Eropa masih terlihat atraktif. Valuasi cukup murah dan banyak investor yang akan membeli saham-saham di Eropa," ujar Herbert Perus, Head of Equities Raiffeisen Capital Management, seperti dikutip Bloomberg.

Saham Telecom Italia SpA naik 1,7%, Nokia Oyj naik 2,4%, Total SA naik 2,6%. Sementara saham Burckhardt Compression Holding AG jatuh 7,3%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini