Incar Rp1,5 Triliun, Bank Muamalat Gelar RUPS LB November

Bisnis.com,02 Okt 2013, 18:30 WIB
Penulis: Stefanus Arief Setiaji

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Muamalat Indonesia Tbk. mengumumkan rencana menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada Kamis 7 November 2013, terkait rencana perseroan melaksanakan penawaran umum terbatas (PUT).

Dalam keterbukaan informasi kepada otoritas bursa, Rabu (2/10/2013), perseroan menetapkan dua agenda RUPSLB, yakni persetujuan rencana penawaran terbatas (rights issue) dengan hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) dan agenda berikutnya persetujuan melakukan penjaminan aset perseroan.

Bank Muamalat berencana menggelar penawaran umum terbatas dengan mengincar dana antara Rp1 triliun-Rp1,5 triliun, setelah rencana secondary public offering (SPO) dipastikan tertunda tahun ini.

Dalam kesempatan sebelumnya, Direktur Utama Bank Muamalat Arviyan Arifin mengatakan opsi melakukan penawaran terbatas dengan HMETD menjadi pilihan paling memungkinkan di tengah kondisi pasar yang belum sepenuhnya pulih.

"Penambahan modal tetap kita lakukan tahun ini dalam bentuk rights issue kepada pemegang saham saja, nilainya kira-kira sekitar Rp1,5 triliun. Ini di luar penawaran yang SPO," katanya.

Bank Muamalat akan menggunakan laporan keuangan semester I/2013 sebagai dasar pelaksanaan rights issue.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini