Bisnis.com, JAKARTA - Industri asuransi di Indonesia dinilai harus mempersiapkan diri dengan baik menghadapi sistem masyarakat ekonomi negara-negara Asia Tenggara atau Asean yang mulai berlaku pada 2015.
Soebronto Laras, Pemimpin Perusahaan Bisnis Indonesia, mengatakan industri asuransi umum asuransi jiwa, asuransi regional harus mampu bersaing dengan perusahaan asuransi sejenis dari wilayah regional Asia Tenggara.
Secara khusus, Soebronto memuji pertumbuhan di industri asuransi jiwa di Indonesia pada kuartal II/2013 yang dianggap bagus.
“Dengan kondisi ekonomi siaga, tren positif di asuransi jiwa adalah kabar yang menggemberikan,” kata Soebronto saat memberikan sambutan dalam acara Bisnis Indonesia Insurance Award 2013, Selasa (8/10/2013).
Dalam menghadapi masyarakat ekonomi Asean itu, sumber daya manusia hingga infrastruktur dinilai perlu disiapkan dengan matang karena sejumlah negara lain juga telah mempersiapkan diri dengan baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel