Bumi Resources Masih Utang US$1,9 Miliar, Mau Bayar Pakai Apa Lagi?

Bisnis.com,10 Okt 2013, 14:36 WIB
Penulis: Sutarno

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bumi Resources Tbk. kembali menjadi berita  setelah otoritas bursa BEI mensuspensi saham berkode BUMI tersebut hari ini, Kamis (10/10/2013).

Kemarin, Rabu (9/10/2013), BUMI menjadi buah bibir ketika mengumumkan konversi  pinjaman senilai US$1,3 miliar kepada China Investment Corporation (CIC) dalam bentuk penukaran (swap) kepemilikan saham di empat anak usaha BUMI.

Empat perusahaan yang di-swap sahamnya adalah PT Bumi Resources Minerals (sebesar 42%), PT Kaltim Prima Coal (19%), Indocoal Resources (Cayman) Ltd (19%), dan PT Indocoal Kaltim Resources (19%).

Berdasarkan laporan keuangan BUMI, perusahaan itu masih memiliki utang jangka panjang US$3,2 miliar (lihat tabel).

Pembayaran utang CIC itu merupakan pelunasan utang  Country Forest Limited 2009. Country Forest merupakan anak perusahaan CIC.

Dengan demikian, masih ada sisa utang jangka panjang sebesar US$1,9 miliar. Mau melego anak perusahaan mana lagi untuk melunasinya?

Daftar Utang Jangka Panjang BUMI per 31 Maret 2013

Kreditur

Pokok pinjaman

Dalam dolar AS

Fasilitas Country Forest Limited 2009 (CIC)

US$1.300.000.000

Guaranteed Senior Secured Note II

US$700.000.000

Fasilitas China Development Bank

US$600.000.000

Fasilitas Credit Suisse 2010-1

US$246.972.121

Guaranteed Senior Secured Notes

US$300.000.000

Fasilitas Axis Bank Limited 2011

US$170.000.000

Fasilitas Credit Suisse 2010-2

US$150.000.000

Fasilitas Deutsche Bank 2011

US$114.000.000

Fasilitas UBS AG 2012-1

US$75.000.000

Fasilitas Pinjaman Nomura

US$11.696.179

Dalam rupiah   

Fasilitas Bank Mualamat

US$1.408.912

Fasilitas Bank Bukopin

US$752.370

Total

US$3.669.829.582

Dikurangi Bagian jangka pendek

(US$478.472.121)

Utang Jangka Panjang

US$3.191.357.461

Sumber: Laporan Keuangan Kuartal I/2013

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini