Asuransi Syariah Masih Mengekor Produk Konvensional

Bisnis.com,06 Nov 2013, 12:52 WIB
Penulis: Farodilah Muqoddam
/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA - Produk asuransi syariah dinilai masih kurang variatif dan cenderung mengekor produk asuransi konvensional, sehingga tidak kompetitif karena tidak menawarkan hal baru bagi nasabah.

M. Muchlasin, Direktur Pengawas Industri Keuangan Non Bank Otoritas Jasa Keuangan (OJK), mengatakan saat ini produk asuransi syariah tidak jauh berbeda dibandingkan dengan asuransi konvensional.

"Produk-produknya masih head to head dengan asuransi konvensional. Kalau konvensional punya marine cargo, maka syariah juga punya," katanya dalam seminar Prospek Industri Keuangan Syariah di Tengah Perlambatan Ekonomi, Rabu (6/11/2013).

Menurutnya, industri asuransi syariah harus mulai mengembangkan produk-produk baru yang memberikan layanan khas syariah yang tidak dapat dijumpai pada produk asuransi konvensional.

Dia menilai potensi pertumbuhan bisnis syariah di Indonesia masih sangat terbuka karena populasi umat Muslim yang berjumlah sekitar 85% dari total penduduk. Kendati demikian, ceruk pasar yang tersedia belum sepenuhnya diambil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor:
Terkini