Jababeka Tunjuk Tanto Kurniawan sebagai Chief Operating Officer

Bisnis.com,21 Nov 2013, 15:02 WIB
Penulis: Bunga Citra Arum Nursyifani

Bisnis.com, JAKARTA – PT Jababeka Tbk. akan menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa pada Jumat (22/11/2013) untuk menyetujui  penunjukan Tanto Kurniawan sebagai salah satu Wakil Presiden Direktur.

Tim Beekelaar, Investor Relation Jababeka, mengatakan Presiden Komisaris PT Graha Buana Cikarang (anak usaha Jababeka) tersebut akan menjalankan peran sebagai Chief Operating Officer (COO).

“Sebagai mantan CEO dan Direktur Pemasaran Paramount Group yang juga bergerak di sektor properti, Tanto memiliki rekam jejak di pengembangan bisnis hunian dan komersial yang telah teruji, itu alasan penunjukan ini,” ujarnya dalam rilis yang diterima Bisnis, Kamis (21/11).

Tanto Kurniawan pindah ke Jababeka pada awal tahun ini setelah terakhir menjabat sebagai komisaris PT Paramount Propertindo, anak usaha Paramount Group, sebuah konglomerasi yang mengembang kota mandiri di kawasan Gading Serpong, Tangerang.

Di Jababeka, Tanto dipercaya untuk memimpin anak usaha di sektor residensial yang juga berlokasi di kawasan kota mandiri Jababeka, Cikarang, Bekasi.

Dia sempat mengatakan bahwa tantangan baru yang dia hadapi sekarang adalah menjadikan perkembangan kawasan timur Jakarta setara dengan barat Jakarta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini