PIP Kucurkan Rp70 Miliar untuk 9 Ruas Jalan Provinsi Sultra

Bisnis.com,06 Des 2013, 15:23 WIB
Penulis: Dimas Novita Sari

Bisnis.com, JAKARTA - PT Pusat Investasi Pemerintah (PIP) mengucurkan kredit senilai Rp70 miliar untuk pembangunan sembilan ruas jalan kepada Pemprov Sulawesi Tenggara (Sultra).

Kepala PIP Soritaon Siregar mengatakan perjanjian pemberian pinjaman tersebut telah ditandatangani hari ini dengan Gubernur Sultra Nur Alam.

Pinjaman diberikan dengan jangka waktu 5 tahun dan masa tenggang pembayaran pokok (grace period )16 bulan dan tingkat suku bunga 9.5% efektif per tahun.

"Setelah melalui analisis dan melihat pentingnya pembangunan jalan provinsi tersebut, maka kami memberikan pinjaman," katanya dalam keterangan tertulis, Jumat (6/12/2013).

Kesembilan ruas jalan tersebut yakni Poli Poli-Lapoa, Matoha-Alangga, Alangga-Tinanggea, Amonggedo-Meluhu, Abuki-Uluiwoi, Ronta-Lambale-Ereke, Wanci-Jalan Bandara Matohara, Kapantori-Kamaru, dan Sikeli-Dongkala.

Lebih lanjut Soritaon menjelaskan, kredit kali ini merupakan yang ketiga untuk provinsi tersebut.

Sebelumnya, PIP telah menyalurkan pinjaman untuk pembangunan RSUD Bahteramas Provinsi Sultra sebesar Rp190 miliar dan pembangunan dan peningkatan dua untuk pembangunan ruas jalan Lepo-Lepo ke Konda dan Raha ke Lakapera, serta jembatan Konaweha Hulu sebesar Rp130 miliar.

"Pinjaman sekarang ini untuk melanjutkan proyek dari kredit yang kedua," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Bambang Supriyanto
Terkini