SBY Serahkan Penghargaan Satyalancana kepada 950 Pendonor Darah

Bisnis.com,17 Des 2013, 11:09 WIB
Penulis: Anggi Oktarinda
/pmi.or.id

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberikan penghargaan kepada 950 Donor Darah Sukarela yang telah mendonorkan darahnya sebanyak lebih dari 100 kali.

Hari ini, Selasa (17/12/2013), di Ballroom Puri Agung, SBY menyerahkan secara simbolis penghargaan Satyalancana kepada 21 perwakilan (DDS) dari 21 provinsi di Indonesia.

Satyalancana Kebaktian Sosial merupakan tanda kehormatan yang diberikan untuk menghargai warga negara Indonesia yang berjasa besar dalam bidang kemanusiaan.

Pemberian penghargaan tersebut sesuai dengan Peraturan Pemerintah RI No.32/1959 tentang Tanda Kehormatan Satyalancana Kebaktian Sosial.

Sejak 1970 hingga saat ini, telah ada 4.968 orang DDS yang mendapatkan Tanda Kehormatan tersebut. Artinya, sepanjang kurun waktu tersebut sudah 4.968 orang yang telah mendonorkan darahnya lebih dari 100 kali atau setara dengan 30 liter lebih darah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini