Permodalan Nasional Madani Kembangkan Usaha Ikan Hias

Bisnis.com,28 Des 2013, 20:50 WIB
Penulis: Dimas Novita Sari

Bisnis.com, JAKARTA - PT.Permodalan Nasional Madani (PNM) mengembangkan klaster usaha budi daya ikan hias di Desa Curug, Depok, sebagai tindak lanjut kerja sama dengan Japan External Trade Organization (Jetro).

Untuk tahap awal, PNM menyelenggarakan pelatihan dan pembinaan secara berkelanjutan kepada sekitar 100 pengusaha ikan hias skala mikro, kecil, dan menengah, yang sebagian besar merupakan nasabah Unit Layanan Modal Mikro (Ulamm).

Prasetya Heru Wahono, Pemimpin PNM Cabang Jakarta yang membawahi wilayah operasional Jabodetabek, menjelaskan usaha budi daya ikan hias merupakan salah satu sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang berkembang pesat di wilayah Depok dan sekitarnya.

Aktivitas para pembudidaya ikan hias tersebut juga memberikan kontribusi positif terhadap kinerja pembiayaan mikro PNM, baik di tingkat lokal maupun nasional.

“Kami punya kepentingan untuk melakukan pembinaan dan pengembangan kapasitas usaha ikan hias secara terpusat di wilayah Depok sehingga lebih efisien dan efektif,” ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (29/12/2013).

Sejak program Ulamm diluncurkan pada Agustus 2008, PNM Cabang Jakarta hingga November 2013 telah menyalurkan pembiayaan mikro sebesar Rp765,22 miliar kepada 11.779 pelaku UMKM.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusran Yunus
Terkini