BI Rate Januari 2014 Tetap 7,5%

Bisnis.com,09 Jan 2014, 16:19 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA — Bank Indonesia memutuskan untuk menetapkan tingkat suku bunga acuan (BI rate) tetap pada level 7,5% dalam Rapat Dewan Gubernur BI yang digelar hari ini.

“BI rate tetap 7,5%. Kami melihat prospek pertumbuhan 2014 dan 2015 masih sama, dan target inflasi kami pada tahun ini di level 4,5%," ujar Gubernur BI Agus Martowardojo, Kamis (9/1/2014).

Sebelumnya, Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia bulanan Desember juga menetapkan tingkat suku bunga acuan pada level 7,5%. Sepanjang tahun lalu, BI rate telah naik 175 basis poin.

Selain BI rate, RDG juga menetapkan lending facility sebesar 7,5% dan deposito facility rate (Fasbi) pada level 5,75%. (Novita Sari Simamora)

 BI rate 2013-2014:

Bulan

Level

Januari 2013

5,75%

Februari 2013

5,75%

Maret 2013

5,75%

April 2013

5,75%

Mei 2013

5,75%

Juni 2013

6,00%

Juli 2013

6,50%

Agustus 2013

6,50%

7,00%*

September 2013

7,25%

Oktober 2013

7,25%

November 2013

7,5%

Desember 2013

7,5%

Januari 2014

7,5%

*RDG tambahan pada 29 Agustus 2013

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor:
Terkini