Darma Henwa Lepas 93,47% Saham di PT DH Energy

Bisnis.com,20 Jan 2014, 19:44 WIB
Penulis: Vega Aulia Pradipta
PT Darma Henwa Tbk mendivestasikan saham di anak usaha bidang ketenagalistrikan. /Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA—PT Darma Henwa Tbk. (DEWA) resmi mendivestasikan 93,47% sahamnya dalam PT DH Energy, anak usaha di bidang jasa ketenagalistrikan yang beroperasi sejak 2007.

Pada 16 Januari 2014, perseroan diketahui telah menandatangani Share Purchase Agreement (SPA) dengan Lennette Limited terkait divestasi saham itu.

Hal itu diungkapkan oleh Presiden Direktur Darma Henwa Adwin H. Suryohadiprojo dan Direktur Wachjudi Martono dalam keterbukaan informasi, Senin (20/1/2014).

Manajemen menegaskan divestasi ini merupakan langkah restrukturisasi perseroan untuk melepas aset-aset perusahaan yang tidak produktif. Dengan demikian, diharapkan setelah ini bisa menciptakan struktur perusahaan yang lebih efisien dan fokus.

Seperti dikutip dari laporan keuangan perseroan per 30 September 2013, pada 2 Maret 2007, perseroan mendirikan PT DH Power yaitu perusahaan yang bergerak di bidang distribusi dan impor peralatan listrik, serta jasa konsultasi pembangkit tenaga listrik.

Kemudian pada 30 Juni 2008, akta pendirian PT DH Power diubah sehubungan dengan perubahan nama PT DH Power menjadi PT DH Energy (DH Energy).

Melalui DH Energy, Darma Henwa memiliki saham di sejumlah perusahaan lainnya yakni PT DHE Technical Services, PT Pendopo Power, PT Sriwijaya Power, PT Pendopo Coal Upgrading, PT DH Investama, PT Duta Harapan Energi, Societe Strasbourg S.A., serta PT Putra Sukses Sentosa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Setyardi Widodo
Terkini