BRI Syariah Raup Laba Rp180 Miliar

Bisnis.com,17 Feb 2014, 21:21 WIB
Penulis: Sukirno

Bisnis.com, JAKARTA - PT BRI Syariah membukukan perolehan laba Rp180 miliar sepanjang periode 2013.

Direktur Bisnis BRI Syariah Ari Purwandono mengatakan perseroan telah menghimpun Dana Pihak Ketiga (DPK) mencapai Rp13,6 triliun.

Adapun, pembiayaan yang disalurkan BRI Syariah sebesar Rp14 triliun. Laba yang diraih BRI Syariah mencapai Rp180 miliar dengan total asset menjadi Rp17 triliun.

“Pertumbuhan bisnis tahun 2014 diperkirakan mencapai 24%, likuiditas masih aman karena CAR sebesar 15%,” katanya kepada Bisnis, Senin (17/2/2014).

Sebelumnya, Edy Setiadi, Ketua Depertemen Perbankan Syariah OJK, mengatakan pada akhir tahun market share aset perbankan syariah telah menembus 5%. Bahkan, tahun ini diproyeksikan akan jauh melaju ke angka 7%.

Pertumbuhan aset di antaranya bakal ditopang oleh masuknya satu bank konvensional dan satu Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang hendak dikonversi menjadi bank syariah.

“Sekarang 5% sudah terlewati, mungkin bisa mencapai 7% untuk tahun ini, karena ada diharapkan ada satu bank lagi dikonversi ke syariah, juga ada salah satu BPD akan konversi,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini