Kapitalisasi BBRI Masuk 6 Besar Asean

Bisnis.com,24 Feb 2014, 22:44 WIB
Penulis: Galih Kurniawan
/Antara

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Rakyat Indonesia Tbk mencatatkan kinerja saham positif.  Kapitalisasi saham emiten berkode BBRI itu pada penutupan pasar pekan lalu, Jumat (21/2/2014), mencapai US$20,4 miliar atau Rp238 triliun.

Pencapaian itu menjadikan BRI sebagai bank dengan kapitalisasi terbesar kedua di Indonesia. Sebelumnya mereka menempati posisi ketiga.  Dengan kapitalisasi tersebut BBRI berada di urutan keenam di antara bank-bank se-Asean. BRI melampaui bank papan seperti Public Bank Malaysia dengan kapitalisasi US$20,3 miliar, CIMB US$17,6 miliar dan SCB Thailand yang membukukan kapitalisasi sebesar US$15,4 miliar.

-------------------------------------------------

- Ini Kinerja BRI 5 Tahun Terakhir

- BRI menangi sengketa lawan Mulia Group

-----------------------------------------------

 

Di atas BBRI masih bertengger DBS Singapura senilai US$32,2 miliar, Maybank Malaysia sebesar US$26,2 miliar, OCBC Singapura senilai US$ 26,1 miliar, UOB Singapura senilai US$26 miliar dan BCA yang mencatatkan kapitalisasi sebesar US$22 miliar.

“Kapitalisasi yang terus meningkat ini menjadi tantangan bagi manajemen dan seluruh pemangku kepentingan di perseroan,” ujar Sekretaris Perusahaan BRI Muhamad Ali dalam siaran pers, Senin (24/2/2014).

Harga saham BBRI pada penutupan perdagangan, Senin (24/2/2014), sebesar Rp9.650, tidak bergerak dari hari sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini