AS Puji Demokrasi dan Konvensi Capres di Indonesia

Bisnis.com,25 Feb 2014, 13:33 WIB
Penulis: John Andhi Oktaveri
Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia Robert Orris Blake /wikipedia

Bisnis.com, JAKARTA - Duta Besar Amerika Serikat (AS) untuk Indonesia Robert Orris Blake memuji perkembangan demokrasi Indonesia, termasuk pelaksanaan Konvensi Calon Presiden Partai Demokrat.

"Dia senang melihat kemajuan demokrasi di Indonesia,” kata Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Irman Gusman usai melakukan pertremuan tertutup tersebut. Menurut Irman Robert juga menyampaikan ucapkan selamat mengikuti konvensi tersebut kepada dirinya sekaligus mengapresiasi apresiasi bentuk konvensi yang mirip seperti di AS tersebut.

Ketika ditanya soal tujuan pertemuan itu, lebih jauh Irman mengatakan bahwa AS ingin pererat hubungan kerjasama antara kedua negara yang sduah terjalin selama ini.Di antara kerjasama itu, ujarnya, kerjasama antar parlemen karena AS menilai Indomesia sebagai mitra strategis. Namun demikian, Irman tidak memerinci substansi kerjasama tersebut.

Menurut Irman, Robert merupakan diplomat yang cukup berpengaruh di Kementerian Luar Negeri (Kemlu) AS sebagai pengganti Scot Marciel yang habis masa tugasnya. Robert merupakan diplomat yang memahami kondisi kawasan Asia karena pernah menjabat sebagai Asisten Menteri Luar Negeri AS untuk Kawasan Asia Selatan dan Tengah.

"Saya senang bisa bertemu dengan Ketua DPD Irman gusman dan saya terima kasih atas sambutannya," ujar Robert singkat sebelum meninggalkan tempat pertemuan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini