Jabodetabek Diguyur Hujan, Berikut Laporan Kondisi Pintu Air

Bisnis.com,26 Feb 2014, 04:48 WIB
Penulis: MG Noviarizal Fernandez

Bisnis.com, JAKARTA - Walau hujan mulai mengguyur beberap wilayah di Jakarta, kondisi pintu air di sejumlah wilayah masih terpantau normal.

Berdasarkan informasi yang disebarkan Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalpos) Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta, Rabu (26/02/2014) pukul 02.00, hanya pintu air Karet dan Angke Hulu yang berstatus Siaga 3. Selebihnya terpantau masih bestatus Siaga 4.

Berikut keterangan koondisi pintu air secara lengkap:

Katulampa 60 cm/M (siaga 4);

Depok 165 cm/T (siaga 4);

Manggarai 730 cm/H (Siaga 4 );

Karet 500 cm/H (siaga 3);

Pesanggarahan 90 cm/M (siaga 4);

Angke Hulu 155 cm/M (siaga 3);

Cipinang Hulu 110 cm/M (siaga 4);

Sunter Hulu 65 cm/M (siaga 4);

Pulogadung 375 cm/H (siaga 4);

Waduk Pluit -155 cm/H ;

Pasar Ikan 162 cm/M (Siaga 4) ;

Krukut Hulu 80 cm/H (Siaga 4).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini