Indeks MSCI Asia Pacific Turun 0,5%, Jelang Yellen Pidato

Bisnis.com,27 Feb 2014, 07:44 WIB
Penulis: Linda Teti Silitonga
Bursa Asia melemah pagi ini

Bisnis.com, JAKARTA— Bursa Asia turun sejalan dengan pelemahan mata uang emerging market terhadap mata uang dolar Amerika Serikat.

Indeks MSCI Asia Pacific turun 0,5% pada 09.16 waktu Tokyo atau pukul 07.16 WIB, Kamis (27/2/2014).

Indeks Topix Jepang jatuh pada hari kedua, indeks Kospi di Seoul turun. Indeks Australia S & P / ASX 200 melemah.

Dikemukakan Gubernur Bank Sentral AS the Federal Reserve Janet Yellen pada hari ini akan menyampaikan pidatonya di depan senat, di tengah optimistis ekonomi dunia yang bisa mendukung dilakukannya pemotongan stimulus (tapering off) lanjutan.

"Perlambatan di China , risiko di pasar negara berkembang lainnya, dan pertanyaan seberapa kuat pemulihan di AS dipikirkan saat ini,” kata Stephen Halmarick , Kepala Penelitian Investasi Pasar Colonial First State Global Asset Management seperti dikutip Bloomberg hari ini, Kamis (27/2/2014).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Linda Teti Silitonga
Terkini