Angka Bekerja AS Bakal Meningkat Tipis

Bisnis.com,05 Mar 2014, 19:29 WIB
Penulis: Amanda Kusumawardhani
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, WASHINGTON - Pertumbuhan angka bekerja kemungkinan akan terakselerasi pada Februari tahun ini, sehingga mengindikasikan The Fed akan melanjutkan program pengetatan moneternya. Meskipun begitu, peningkatan diperkirakan tidak begitu besar akibat cuaca buruk.

Poling Reuters terhadap sejumlah ekonom menyebutkan perusahaan akan menambahkan sekitar 150.000 pekerja dalam catatan gaji bulan lalu. Meningkat dibandingkan dengan periode Januari 2014 yang hanya 113.000 dan 75.000 untuk Desember tahun lalu.

“Kami tidak bisa memastikan tahun persisnya di mana faktor cuaca cukup memukul tiga periode berturut-turut catatan gaji seperti saat ini,” imbuh Peter D'Antonio, ekonom Citigroup di New York, Selasa (4/3/2014).

Sejumlah ekonom bahkan memperkirakan cuaca buruk dapat mengurangi sekitar 25.000 hingga 50.000 pekerjaan baru. Walaupun begitu, angka pengangguran juga diprediksi tetap rendah yaitu 6,6% pada Februari 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini