Uang Rp74.163,2 Triliun Hanya Dipegang Oleh 1.645 Orang

Bisnis.com,05 Mar 2014, 15:19 WIB
Penulis: Sepudin Zuhri
Pendiri Microsoft Bill Gates/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Forbes menemukan 1.645 milioner pada tahun ini dengan agregat kekayaan bersih selama 2014 sebesar US$6,4 triliun naik dari US$5,4 triliun pada 2013.

Uang dari 1.645 milioner itu US$6,4 triliun setara dengan Rp74.163,2 triliun (asumsi Rp11.588/US$).

Dari para milioner di dunia itu ada 172 wanita yang masuk ke dalam daftar itu, lebih banyak dibandingkan dengan tahun lalu yang hanya 138 orang.

Bos Microsoft Bill Gates masih menjadi orang terkaya di muka bumi ini. Pengusaha telekomunikasi asal Meksiko Carlos Slim berada di posisi kedua, disusul pengusaha retailer pakaian Zara asal Spanyol Amancio Ortega.

Warren Buffet di peringkat 4, sedangkan raja judi Amerika Sheldon Adelson masuk ke dalam 10 orang terkaya di dunia untuk pertama kalinya sejak 2007.

10 Peringkat Orang Terkaya di Dunia Pada 2014

Peringkat

Nama

Kekayaan

1

Bill Gates

US$76 miliar

2

Carlos Slim Helu

 US$72 miliar

3

Amancio Ortega

US$64 miliar

4

Warren Buffet

US$58,2 miliar

5

Larry Ellison

US$48 miliar

6

Charles Koch

US$40 miliar

7

David Koch

US$40 miliar

8

Sheldon Adelson

US$38 miliar

9

Christy Walton

US$36,7 miliar

10

Jim Walton

US$34,7 miliar

Sumber: www.forbes.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sepudin Zuhri
Terkini