Akhir Bulan Ini, Dua Emiten BUMN Gelar RUPS Tahunan

Bisnis.com,10 Mar 2014, 13:59 WIB
Penulis: Gita Arwana Cakti

Bisnis.com, JAKARTA — Dua emiten BUMN berencana menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada akhir bulan ini.

Dua BUMN tersebut adalah PT Semen Indonesia Tbk. (SMGR) pada 25 Maret 2014 dan PT PP Tbk. (PTPP) pada 28 Maret 2014.

Berdasarkan pengumumannya kepada publik, Senin (10/3/2014), sejumlah agenda yang akan dibahas dalam RUPST tersebut a.l persetujuan laporan tahunan 2013, persetujuan dan pengesahan laporan keuangan pelaksanaan program kemitraan dan bina lingkungan (PKBL) 2013.

Selanjutnya, persetujuan penggunaan laba bersih 2013, penetapan tantiem, gaji, dan honorarium 2013, penunjukkan kantor akuntan publik, serta persetujuan perubahan susunan pengurus perseroan.

Sementara itu, PP juga masih memiliki dua agenda lainnya yakni persetujuan pemberlakuan peraturan Menteri BUMN tetang PKBL dan kebijakan umum transaksi lindung nilai, laporan penggunaan dana penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) dan penggunaan dana obligasi berkelanjutan I PP Tahap I/2013, serta persetujuan perubahan anggaran dasar perseroan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nurbaiti
Terkini