Allianz Indonesia Ajari Perencanaan Keuangan

Bisnis.com,12 Mar 2014, 17:39 WIB
Penulis: Yodie Hardiyan

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Asuransi Allianz Life Indonesia memberikan pelatihan perencanaan keuangan kepada para remaja yang berasal dari keluarga pra-sejahtera yang dibina oleh Yayasan Cinta Anak Bangsa.

Kegiatan yang diselenggarakan di Allianz Tower, Jakarta, tersebut digelar dalam rangka mendukung Global Money Week yang berlangsung sejak Senin (10/3) hingga Senin (17/3) pekan depan.

Global Money Week dianggap memiliki tujuan untuk membekali anak-anak dan remaja di seluruh dunia agar lebih mengenal seputar masalah keuangan dengan cara yang menyenangkan.

“Allianz Indonesia secara konsisten selalu memberikan pemahaman mengenai cara mengelola keuangan kepada seluruh lapisan masyarakat, termasuk diantaranya remaja yang kelak akan menjadi generasi penerus bangsa,” kata Head of CSR Allianz Indonesia Indra Yuliawan dalam keterangan tertulis yang diterima Bisnis, Rabu (12/3/2014). 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Martin Sihombing
Terkini