Aset Jiwasraya Melonjak 83%

Bisnis.com,20 Mar 2014, 23:25 WIB
Penulis: Yodie Hardiyan

Bisnis.com, JAKARTA--- Aset milik PT Asuransi Jiwasraya mencapai Rp17,03 triliun pada 2013 atau melonjak 83,27% dibandingkan dengan Rp9,29 triliun pada tahun sebelumnya.

Berdasarkan laporan keuangan BUMN asuransi jiwa yang dipublikasikan pada Kamis (20/3), peningkatan paling tinggi tercatat pada pos surat berharga diperdagangkan, properti investasi dan aset tetap.

Nilai aset tetap tercatat mencapai Rp2,38 triliun pada 2013 atau meroket 2.505% dibandingkan dengan Rp91,4 miliar pada 2012. Sementara itu, properti investasi mencapai Rp4,21 triliun pada 2013 atau melonjak 1.921% dibandingkan dengan Rp208,53 miliar pada 2012.

Adapun, surat berharga diperdagangkan mencapai Rp2,4 triliun pada 2013 atau naik 438,74% dibandingkan dengan Rp447,26 miliar pada tahun sebelumnya.  

Dengan berbagai kondisi tersebut, laporan keuangan perusahaan asuransi skala besar itu menyebutkan rasio pencapaian tingkat solvabilitas mencapai 174,49% atau masih di atas ketentuan pemerintah sebesar 120%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini