125 Satgas Tanggap Darurat Bencana Cipta Karya Disahkan

Bisnis.com,02 Apr 2014, 13:36 WIB
Penulis: Dimas Novita Sari
Jalan retak akibat bencana gempa/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA --Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum secara resmi mengesahkan 125 Satuan Tugas (Satgas) Tanggap Darurat Bencana angkatan III dan IV.

Sekretaris Ditjen Cipta Karya Dadan Krisnandar mengungkapkan tahun ini Ditjen Cipta Karya bekerjasama dengan Rindam Jaya melatih Satgas Tanggap Darurat Bencana sebanyak 125 personel.

Jumlah tersebut terbagi dalam Angkatan III sebanyak 68 personil dan Angkatan IV sebanyak 57 personel.

“Pendidikan ini merupakan salah satu upaya untuk membentuk karyawan yang memiliki sikap mental yang tanggap, terlatih, dan mampu menjadi pemimpin dalam menangani situasi darurat atau bencana alam,” kata Dadan dalam keterangan tertulis, Rabu (2/14/2014).

Para Satgas Tanggap Darurat Bencana Ditjen Cipta Karya Angkatan III dan IV berlatih di bawah Komando Daerah Militer Jaya Resimen Induk (Rindam) Jaya selama 12 hari, termasuk berlatih menghadapi medan berat Gunung Bunder, Bogor, Jawa Barat.

Materi yang diajarkan dalam pelatihan tersebut antara lain bela negara, pembinaan disiplin, PBB, navigasi darat, wawasan kebangsaan, pembinaan motivasi, sistem pengamanan, mountainering, dan mobilisasi udara.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini