GRAHA LAYAR PRIMA LISTING: Harga Sentuh Rp3.300/Saham

Bisnis.com,10 Apr 2014, 11:05 WIB
Penulis: Vega Aulia Pradipta
Usaha Andalan PT Graha Layar Prima/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA—PT Graha Layar Prima Tbk. (BLTZ) mencatatkan saham perdananya (listing) di bursa pada hari ini, Kamis (10/4/2014).

Pada pukul 10.36 WIB, tercatat harganya sudah mencapai Rp3.300 per saham, naik 10% dari harga penawarannya sebesar Rp3.000 per saham.

Saham berkode BLTZ itu sempat menyentuh level tertinggi di Rp3.595 per saham dan terendah di Rp3.100 per saham. Saat pembukaan perdagangan pukul 09.00 WIB, saham perusahaan pengelola bioskop Blitzmegaplex ini dibuka di Rp3.100 per saham.

Graha Layar Prima merupakan emiten ke-491 di bursa dan menjadi emiten pertama yang melakukan IPO (Initial Public Offering) di industrinya.

Perseroan melepas 74.410.400 saham kelas C dengan harga penawaran Rp3.000 per saham. Dengan demikian, perseroan berhasil meraup dana hasil IPO sebesar Rp223,23 miliar.

Dana tersebut akan digunakan untuk membangun tujuh bioskop baru yang akan tersebar di sejumlah kota di Indonesia. Bertindak sebagai penjamin emisi (underwriter) adalah PT Indo Premier Securities.  

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini