Harga CPO: Permintaan Bagus, Berpotensi ke 3.000 Ringgit

Bisnis.com,14 Apr 2014, 19:02 WIB
Penulis: Ardhanareswari AHP
Pengangkutan sawit dari perkebunan Sumatera/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA—Harga minyak kelapa sawit mentah (crude palm oil/CPO) tampak turun secara teknikal karena kenaikan harga yang sudah terlalu tinggi belakangan ini.

Analis dari PT Central Capital Futures Wahyu Laksono mengatakan dalam sepekan ini harga CPO akan bergerak dengan level support 2.500 ringgit—2.550 ringgit dan level atas 2.670 ringgit—2.700 ringgit per ton.

“Secara teknikal sudah tinggi, ini sudah overbought saja. Tapi yang lain masih bagus, demand masih bagus,” kata Wahyu pada Bisnis, Senin (14/4/2014).

Selain faktor permintaan, ancaman kedatangan El Nino yang bisa mengancam produksi juga masih bisa mengerek harga di kemudian hari. Di sisi lain pertumbuhan ekonomi negara pengguna utama, seperti China dan India, juga masih cukup bagus.

“Masih bisa ke 3.000 ringgit. Bahkan kalau 3.000 break bisa ke 3.250 ringgit  targetnya. Tren nya memang masih rebound,” katanya.

Sementara itu pada penutupan pasar kemarin harga CPO untuk pengiriman Juni tercatat naik 6 poin menjadi 2.621 ringgit per ton di Bursa Malaysia Derivatives. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ismail Fahmi
Terkini