Emas Masih Melemah, Ada Potensi Rebound

Bisnis.com,17 Apr 2014, 12:51 WIB
Penulis: Ardhanareswari AHP
Hasil yang lebih buruk dari prediksi berpeluang menguatkan kembali harga emas. /bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - Emas masih cenderung bergerak melemah. Namun, pelemahannya tertahan pada perdagangan hari ini, Kamis (17/4/2014).

Harga emas spot Kamis siang ini tercatat melemah 0,18% menjadi US$1.300,17 per troy ounce. Adapun harga kontrak emas untuk pengiriman Juni tergerus 0,26% ke level US$1.300,10 per troy ounce di Commodity Exchange, New York.

Kepala Riset dan Analis PT Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan sikap Gubernur Federal Reserve (the Fed) Janet Yellen yang mempertahankan pelonggaran moneter (quantitative easing) untuk AS yang dipublikasikan semalam memang membantu penguatan harga emas.

“Namun aksi risk appetite dan libur menjelang Paskah besok membuat penguatan harga tertahan,” kata Ariston.

Menurutnya, penguatan lanjutan masih membutuhkan konfirmasi ke atas level resisten US$1.305 per troy ounce dengan potensi target ke area US$1.310—US$1.312 per troy ounce. Adapun jika harga masih di bawah level resisten US$1.305, emas masih berpotensi menurun mendekati area support pada kisaran US$1.292.

Ariston mengatakan penggerak pasar hari ini juga muncul dari data klaim tunjangan pengangguran mingguan dan data indeks manufaktur yang disurvei Bank Sentral AS untuk wilayah Philadelphia. “Hasil yang lebih buruk dari prediksi berpeluang menguatkan kembali harga emas,” ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini