Profil Hadi Purnomo: Mulus Meniti Karir di Ditjen Pajak, Terjerat KPK saat Pensiun

Bisnis.com,21 Apr 2014, 20:15 WIB
Penulis: Sukirno
Hadi Poernomo /Antara

Bisnis.com, JAKARTA--Hadi Poernomo pensiun sebagai Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) sekaligus ditetapkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka pada hari ini, Senin (21/4/2014).

Berdasarkan penelusuran Bisnis.com dari situs resmi BPK, berikut profil mantan Ketua BPK Hadi Poernomo yang menjabat sebagai Ketua BPK pada periode 2009-2014.

Keterangan Pribadi:

Nama : Drs. Hadi Poernomo, Ak.
Tempat/Tanggal lahir : Pamekasan, 21 April 1947
Status : Menikah
Agama : Islam

Latar Belakang Pendidikan:
-Spamen 1999
-Spama 1996
-Institut Ilmu Keuangan Jurusan Akuntansi Departemen Keuangan, tamat 1973, Akuntan Register Negara No. D786
-Akademi Ajun Akuntan Pajak Direktorat Jenderal Pajak di Jakarta, tamat 1969
-Pendidikan Bond B, 1967
-Pendidikan Bond A, 1966
-SMA Negeri I Kediri, tamat tahun 1965

Riwayat Pekerjaan:
-Kepala Bidang Ekonomi di Dewan Analisis Strategis pada Badan Inteligen Negara (BIN), 2006
-Direktur Jenderal Pajak, 2001
-Direktur Pemeriksaan dan Penyidikan Pajak pada Direktorat Jenderal Pajak 2000
-Kepala Sub Direktorat Penyidikan Pajak pada Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak di Jakarta 1998
-Kepala Bidang Pemeriksaan dan Penyidikan Pajak pada Kantor Wilayah Pajak Manado 1996
-Auditor di Direktorat Pemeriksaan, Penyidikan dan Pengendalian Wilayah pada Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak 1980
-Auditor di Bidang Pemeriksaan pada Kantor Wilayah Pajak Jakarta 1973
-Auditor di Kantor Pajak Perusahaan Swasta, Jakarta 1969
-Pegawai Negeri di Kantor Pusat Direktorat Jenderal Pajak, Desember 1965

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor:
Terkini